Jl. Kamper Gd. A Perpustakaan Lt.1

“Preserving the Past, Shaping the Future”

Partisipasi Unit Arsip IPB pada Pelatihan “Pelayanan Prima” dalam mendukung peningkatan Pelayanan

pelatihan_pelayanan_prima_-_sekolah_vokasi_ipb_2019_-

Partisipasi Unit Arsip IPB pada Pelatihan “Pelayanan Prima” dalam mendukung peningkatan Pelayanan

 

 

 

 

Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan untuk kemudian diterapkan di seluruh lingkungan civitas akademika Institut Pertanian Bogor (IPB), melalui unit masing – masing. Sekolah Vokasi IPB. Pada Tanggal 5 – 6 Juli 2019, mengadakan Pelatihan “Pelayanan Prima” yang bertempat  di Kampus Universitas Terbuka (UPBJJ), Bogor. Pelatihan “Pelayanan Prima” ini, untuk kesekian kalinya diadakan oleh IPB terutama kepada petugas di bidang layanan yang ada di lingkungan IPB, dengan tujuan agar pelayanan yang telah dilaksanakan dengan baik selama ini tetap terjaga mutu dan kualitasnya. Sehingga pihak – pihak yang diberikan pelayanan, akan merasa puas dan tidak kecewa karena dengan adanya pelayanan yang baik dan berkualitas tersebut (Pelayanan secara Prima). Pelayanan yang Prima ini juga menjadi salah satu instrumen penting bagi performa institusi dalam pandangan umum atau masyarakat luas. Oleh karena itu Unit Arsip IPB sebagai salah satu bagian dari institusi IPB, mendukung Pelayanan Prima ini dengan mengikutsertakan staf nya untuk mengikuti pelatihan dalam hal layanan. Karena layanan ini juga merupakan salah satu tugas penting bagi dunia kearsipan itu sendiri.

 

Pelatihan Pelayanan Prima ini dimulai dengan menyanyikan lagu Kebangsaan ” Indonesia Raya ” yang diikuti oleh seluruhnya.

 

Dalam Pelatihan Pelayanan Prima ini para peserta dibekali banyak pemahaman berupa materi-materi pendukung Pelayanan Prima oleh para pemateri / trainer, yang nantinya bisa diimplementasikan di unit masing – masing.

Adapun materi pelatihan yang disampaikan oleh beberapa narasumber, sebagai berikut ;

  • Materi mengenai “Prinsip Pelayanan Prima” oleh Ir. Naufal Mahfud, MM selaku Direktur Umum dan SDM BPJS Ketenagakerjaan
  • Materi mengenai Strategi “Customer Relation Management” yang disampaikan oleh Ir. H. Irwansyah Manap, CPHR, CT.NNLP selaku Direktur Lembaga Pengembangan SDM Visi Cita Karya
  • Materi mengenai “Pemahaman Diri” oleh Ir. Agus Setiana, MS sebagai salah satu trainer dari IPB
  • Materi mengenai “Penanganan Keluhan Konsumen” oleh Bapak Arohman selaku Konsultan Trainer Pelayanan Prima

 

        Ir. Naufal Mahfud, MM
  Ir. H. Irwansyah Manap, CPHR, CT.NNLP

 

 

 

 

 

 

 

 

 

     Ir. Agus Setiana, MS
Arohman

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Gallery

 

[DISPLAY_ULTIMATE_SOCIAL_ICONS]

 
 

 

 

 

Archives