Jl. Kamper Gd. A Perpustakaan Lt.1

“Preserving the Past, Shaping the Future”

30 Arsiparis IPB Ikuti Diklat Sertifikasi Arsip Nasional Indonesia (ANRI)

30 Arsiparis IPB Ikuti Diklat Sertifikasi Arsip Nasional Indonesia (ANRI)

 

       Pada tanggal 25 sampai 27 Oktober 2021 Unit Arsip IPB bekerjasama dengan Direktorat Sumber Daya Manusia (SDM) Kearsipan dan Sertifikasi Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) menyelenggarakan Diklat  Sertifikasi Tim Penilai Kinerja Jabatan Fungsional Arsiparis (JFA),  Diklat Sertifikasi Jadwal Retensi Arsip (JRA) dan Diklat Sertifikasi Kenaikan Jabatan dan Golongan JFA. Kegiatan  diselenggarakan secara daring melalui Virtual Zoom dan diikuti oleh 30 orang arsiparis dari berbagai unit kerja di lingkungan IPB sebagai berikut :

Daftar Peserta Diklat  Sertifikasi Penilai

No Nama Jabatan Unit Kerja
1.            Farhah Farida, S.E., M.M Arsiparis Ahli Madya Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi Manajemen (MAN FEM)
2.            Marjono, S,E, M.M. Arsiparis Ahli Madya Sekolah Vokasi (SV)
3.            Ir. Hirra Nurlaeni, M.M. Arsiparis Ahli Madya Unit Arsip (UA)
4.            Dra. Sri Nooryani, M.M. Arsiparis Ahli Madya Departemen  Teknologi Hasil Perairan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (THP FPIK)
5.            Mery Rusmini, S.E Arsiparis Ahli Madya Departemen Manajemen Sumberdaya Perairan (MSP  FPIK)
6.            Fathurrohman, S.Kom., M.Kom. Arsiparis Ahli Muda Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA)
7.            Aris Solikhah, S.T.P., M.M. Arsiparis Ahli Muda Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (LPPM)
8.            Adelyna, S.TP, M.M Arsiparis Ahli Muda Direktorat Sumberdaya Manusia (Dit. SDM)
9.            Sunartin Arsiparis Penyelia Unit Arsip (UA)
10.         Siti Juhroh Arsiparis Penyelia Unit Arsip (UA)

 

Daftar Peserta Diklat Sertifikasi Jadwal Retensi Arsip (JRA)

No Nama Jabatan Unit Kerja
1.                     Ir. Setyo Edy Susanto, S.Th.I., M.Pd. Arsiparis Ahli Madya Unit Arsip IPB
2.                     Sutopo, S.E., M.M. Arsiparis Ahli Madya Badan Pengelolaan Investasi dan Dana Sosial (BPIDS) IPB
3.                     Asep Mardiyan Sapri, S.E. Arsiparis Ahli Muda Sekolah Vokasi (SV)
4.                     Sulistyawati, S.P Arsiparis Ahli Pertama Departemen Proteksi Tanaman Fakultas Pertanian (PROTAN FAPERTA)
5.                     Dian Hartatiati Arsiparis Penyelia Direktorat Sumberdaya Manusia (Dit.SDM)
6.                     Roesdi Trijadhi Arsiparis Penyelia Unit Arsip (UA)
7.                     Siti Sofah Arsiparis Penyelia Departemen Proteksi Tanaman Fakultas Pertanian (PROTAN FAPERTA)
8.                     Satriyadi Arsiparis Penyelia Fakultas Peternakan (FAPET)
9.                     Lina Herlina, A.Md Arsiparis Mahir Departemen Ilmu Tanah dan Sumberdaya Lahan Fakultas Pertanian (ITSL FAPERTA)
10.                  Olivia Cayanda, A.Md. Arsiparis Mahir Direktorat Sumberdaya Manusia (Dit.SDM)
11.                  Elin Linda Marlina, A.Md Arsiparis Mahir Fakultas Kehutanan (FAHUTAN)
12.                  Ita Nuraita, A.Md. Arsiparis Mahir Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi dan Manajemen (MAN FEM)
13.                  Sofiah, A.Md. Arsiparis Mahir Departemen Ekonomi Sumberdaya dan Lingkungan Fakultas Ekonomi dan Manajemen  (ESL FEM)
14.                  Lina Fitriani, A.Md. Arsiparis Mahir Departemen Ekonomi Sumberdaya dan Lingkungan Fakultas Ekonomi dan Manajemen  (ESL FEM)
15.                  Erisa Hardiyani, A.Md. Arsiparis Mahir Departemen  Biologi Fakultas Matematikan dan Ilmu Pengetahuan Alam (BIOLOGI FMIPA)

 

Daftar Peserta Diklat Sertifikasi Jabatan Fungsional Arsiparis  (JFA)

No Nama Jabatan Unit Kerja
1.       Miniarsih, S.A.P. Arsiparis Ahli Muda Departemen Agronomi dan Hortikultura Fakultas Pertanian (AGH FAPERTA)
2.       Yuniarti Yusuf, S.E Arsiparis Ahli Muda Direktorat Sistem Informasi dan Transformasi Digital  (DSITD)
3.       Encep Supriatna Arsiparis Mahir Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK)
4.       Dewi Sarah, A.Md Arsiparis Mahir Direktorat Sistem Informasi dan Transformasi Digital  (DSITD)
5.       Siti Akmalia, A.Md Arsiparis Mahir Departemen Teknik Mesin dan Biosistem  Fakultas Teknologi Pertanian (TMB FATETA)

       Kegiatan dibuka resmi oleh Kepala Unit Arsip IPB Ir. Setyo Edy Susanto, S.Th.I., M.Pd.  yang diantaranya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program pembinaan kearsipan  Unit Arsip IPB  Tahun Anggaran 2021.  Tujuan penyelenggaraan Diklat  sertifikasi kearsipan ini adalah untuk meningkatkan kualitas kompetensi dan profesionalitas arsiparis IPB dalam melaksanakan kegiatan kearsipan di IPB.  Acara diawali dengan pembekalan materi dari para Narsumber ANRI dengan materi terkait penilaian kinerja JFA, penyusunan JRA dan terkait kenaikan jabatan, golongan JFA. Ujian sertifikasi terdiri dari  ujian tulis, praktik, dan wawancara.

Melalui Diklat sertifikasi Tim penilai  kinerja JFA, diharapkan keahlian Tim penilai JFA IPB  semakin meningkat sehingga dapat menjamin mutu hasil penilaian kinerja JFA IPB. Dari hasil Diklat sertifikasi kenaikan jabatan dan golongan JFA akan menambah arsiparis IPB yang naik jabatan dan golongan yang lebih professional. Demikian pula dengan meningkatnya kompetensi arsiparis IPB dalam penyusunan JRA diharapkan dapat meningkatkan kualitas JRA IPB,  yang merupakan salah satu perangkat penting  dalam kegiatan penyusutan arsip.     

Arsiparis yang tersertifikasi sangat dibutuhkan untuk mendukung proses kearsipan di IPB yang lebih baik dan lebih berkualitas.  Pengakuan formal atas kompetensi arsiparis IPB yang diberikan ANRI melalui kegiatan ini dapat menambah semangat  para pejabat fungsional arsiparis IPB untuk untuk  mewujudkan Tertib Arsip di lingkungan IPB. 

 

[DISPLAY_ULTIMATE_SOCIAL_ICONS]

Archives